Cara Live di TikTok Tanpa 1000 Followers Update 2021
Selama ini Salah satu syarat untuk bisa melakukan video live streaming di aplikasi tiktok adalah harus memiliki minimal 1000 follower. Tapi kemudian banyak diantaranya yang tidak bisa memenuhi minimal follower untuk live. Apakah bisa dan bagaimana sebetulnya solusi yang bisa dilakukan untuk itu? Kita akan ulas dan pelajari penjelasannya mengenai cara live di tiktok tanpa 1000 follower.
TikTok merupakan platform video singkat
yang sangat populer saat ini. Beragam konten video yang menghibur dari mulai
berita, lucu, musik, hewan, bahkan tari tarian yang menarik untuk ditonton.
Tidak hanya itu, setelah fitur yang menarik minat pengguna karena dapat
menghasilkan uang dari TikTok, kini juga hadir fitur baru yang memungkinkan
pengguna untuk melakukan siaran langsung melalui fitur Live.
Dengan fitur Live ini, Creator atau
pengguna dapat berinteraksi secara langsung dengan pengikutnya maupun pengguna
lain. Selain itu, fitur Live juga dapat membuktikan wajah asli dari pemilik
akun yang di ikuti sehingga terbukti keaslian akunnya.
Syarat untuk Dapat Live di TikTok
Sayangnya, fitur Live di aplikasi TikTok
ini tidak bisa dilakukan oleh setiap pengguna. Terdapat syarat khusus untuk
dapat melakukan siaranUntuk langsung pada aplikasi ini. Untuk dapat
melakukannya, pengguna setidaknya hasus memenuhi syarat berikut.
- Pengguna telah berumur 16 tahun atau lebih, meskipun untuk mendaftar TikTok adalah umur 13 ke atas
- Mempunyai jumlah followers 1000 (dapat berbeda untuk tiap negara)
- Fitur Live belum mendukung untuk setiap pengguna
Cara Untuk dapat Live Di TikTok
Apabila akun TikTok kamu sudah memenuhi
kriteria diatas, kamu sudah bisa melakukan siarang langsung dengan fitur Live
yang ada pada aplikasi TikTok, begini caranya:
- Buka aplikasi TikTok
- Ketuk ikon Plus pada menu yang ada di bawah layar
- Jika sudah masuk ke tampilan kamera, ketuk tombol Live
- Kamu dapat memberikan judul dan juga caption pada siaran langsung
- Jika sudah siap, ketuk tombol Go Live untuk memulai
Bagaimana Cara Bisa Live di TikTok Tanpa 1000 Followers?
Setelah melihat ketentuan untuk dapat
melakukan siarang langsung diatas, lalu bagaimana cara untuk live di TikTok
apabila tidak memiliki 1000 followers? Karena mengumpulkan/mendapat followers
sendiri memang tidak mudah, maka bagi kamu yang belum memenuhi syarat di atas
dapat melakukan langkah berikut ini.
- Masuk ke aplikasi TikTok
- Ketuk pada menu profil
- Masuk ke menu titik tiga yang ada pada pojok kanan di atas layar
- Gulir ke bawah, lalu pilih Report a Problem
- Masuk ke Live/Payments/Reward
- Dan pilih Live Host lalu i can’t start live
Dengan ini kamu dapat mengetahui panduan
untuk dapat melakukan siaran langsung di aplikasi TikTok. Selain dari cara ini,
kamu juga dapat mengunjungi layanan Bantuan pada menu pengaturan TikTok.
Belum ada Komentar untuk "Cara Live di TikTok Tanpa 1000 Followers Update 2021"
Posting Komentar