Kelebihan dan Kekurangan Aplikasi LinkAja
Kemajuan era digital semakin pesat. Seiring perkembangan zaman, melakukan berbagai transaksi sudah bisa di lakukan secara digital hanya dengan menggunakan aplikasi di ponsel saja. Berbagai aplikasi keuanganpun muncul untuk menunjang kebutuhan bertransaksi secara online. Salah satunya adalah aplikasi LinkAja. Kali ini kita akan bahas tentang kelebihan dan kekurangan Aplikasi LinkAja penting untuk diketahui.
Sedikit membahas tentang aplikasi ini,
LinkAja merupakan aplikasi dompet digital milik BUMN (Badan Usaha Milik
Negara). Aplikasi yang di kelola oleh PT. Fintech Karya Nusantara yang bernaung
pada Telkomsel ini sama seperti aplikasi keuangan digital lainnya dalam segi
fungsi.
Bahkan terkadang bisa dikatakan ini sebagai
salah satu yang memiliki cukup banyak fungsi. Manfaat dan kelebihan yang
ditawarkan nya juga lebih banyak bahkan juga membangun kerjasama dengan beragam
lembaga pemerintahan untuk melakukan transaksi. Belum lagi kerja sama dilakukan
dengan beragam merchant Ketoprak dan bisnis lainnya.
Apa Itu LinkAja?
Aplikasi ini adalah layanan uang secara
elektronik dalam bentuk aplikasi untuk menunjang kebutuhan transaksi secara online
dengan mudah dan cepat. Kamu dapat mengunduh aplikasi LinkAja di Play Store dan
juga App Store untuk bisa menggunakannya.
Aplikasi yang satu ini sebetulnya berada di
bawah naungan BUMN. Ini memang merupakan salah satu pilihan produk yang
diciptakan BUMN dan memiliki kerjasama juga dengan beberapa lembaga negara
untuk kebutuhan transaksi.
Fungsi dari Link Aja
Aplikasi LinkAja memiliki beragam manfaat
yang bisa kamu nikmati untuk kemudahan bertransaksi. Terdapat dua jenis yang
bisa kamu pilih ketika menggunakan aplikasi LinkAja yaitu Basic Service dan
juga Full Service.
Pada basic service, terdapat batasan saldo
yang dapat kamu top up untuk kepentingan bertransaksi yaitu maksimal 2 juta
rupiah. Sedangkan pada full service,
kamu dapat mengisi saldo LinkAja hingga maksimal 10 juta rupiah. Namun
dari segi fungsi, keduanya memiliki fungsi yang sama.
Kelebihan Menggunakan Aplikasi LinkAja
Dengan hadirnya dompet digital, kebutuhan
untuk melakukan pembelian dan juga pembayaran menjadi semakin mudah. Link Aja punya banyak kelebihan dan keunggulan yang bisa dimanfaatkan oleh para pengguna. Kamu juga
dapat menikmati promo promo menarik yang di tawarkan. Dengan menggunakan
aplikasi LinkAja, kamu dapat melakukan pembayaran untuk memesan makanan,
belanja di toko online, memesan tiket, membeli pulsa, mentransfer uang dan lainnya.
Kekurangan yang Dimiliki Aplikasi
LinkAja
Walaupun memang begitu banyak manfaat yang
kita dapatkan dengan menggunakan aplikasi LinkAja, namun masih ada hal yang
menjadi kekurangan dari aplikasi ini. Kekurangan yang dimiliki aplikasi ini
meskipun telah bekerja sama dengan banyak merchant dari seluruh pelosok
Indonesia, masih ada beberapa layanan umum yang belum menjadi mitra LinkAja.
Tentu ini tidak menjadi masalah yang begitu besar menimbang dengan begitu
banyaknya manfaat yang di dapat.
Itulah penjelasan tentang Kelebihan dan
juga kekurangan dari aplikasi LinkAja. Semoga artikel ini memberi informasi
yang bermanfaat ya.
Belum ada Komentar untuk "Kelebihan dan Kekurangan Aplikasi LinkAja"
Posting Komentar