Biaya Pesantren Darunnajah Terbaru SMP, SMA dan STAI
Kali ini kita bahas seputar biaya pesantren Darunnajah. Pondok Pesantren Darunnajah merupakan salah satu lembaga pendidikan Islam cukup terkenal dan populer di kalangan masyarakat. Bahkan juga bisa dikatakan sebagai salah satu pondok pesantren yang cukup besar. Hal itu terbukti dari banyaknya cabang yang dimiliki setidaknya sampai saat ini ada sekitar 17 cabang dengan 57 satuan pendidikan yang tersebar di seluruh Indonesia.
Pesantren Ini dibawa sebuah Yayasan bernama Darunnajah
Ulujami. Adapun lokasi alamat yayasan tersebut berada di wilayah Jakarta
Selatan. Tempatnya ada di sekitaran jalan Ulujami Raya No.86 Pesanggrahan.
Sementara itu cabangnya itu terdiri di beberapa wilayah seperti bogor,
Sumatera, tangerang, banten, dan banyak lagi daerah lainnya di Indonesia.
Jenjang Pendidikan Pesantren Darunnajah
Pesantren Darunnajah ini merupakan salah satu Pesantren
Modern yang ada di Indonesia. Namun meski demikian tentu sistem pendidikannya
dikombinasikan dengan sistem informal yang menggunakan konsep seperti PesantrenGontor. Dalam pembelajarannya santri siswa dan siswi mendapatkan pembelajaran
kurikulum nasional pendidikan beserta dengan Pesantren Salafiyah.
Sementara itu untuk jenjang pendidikan, ada beberapa pilihan
jenjang pendidikan yang bisa dipilih. Masyarakat bisa memilih beberapa jenis
jenjang sesuai dengan usia anak. Diantaranya adalah sebagai berikut:
- PAUD
- Taman kanak kanak
- Madrasah Diniyah
- Sekolah Dasar Islam
- Tarbiyatul Mu'allimin
- Madrasah Tsanawiyah
- Madrasah Aliyah
- Sekolah Tinggi Agama Islam
Kisaran Biaya Pesantren Darunnajah untuk Beberapa Jenjang
Nah kali ini kita akan informasikan untuk anda mengenai
kisaran biaya bagi anda yang mau menyekolahkan ataupun mengirim anak ke
pesantren tersebut. Setiap jenjang tentu memiliki kisaran biaya yang berbeda.
Juga hal yang harus anda ketahui bahwa besaran tentunya mengalami kenaikan
setiap tahun dan Anda harus konfirmasi ke pihak panitia penerimaan siswa baru
untuk mengetahui detailnya.
1. Biaya pendidikan jenjang MTS / SMP
Untuk biaya pendidikan jenjang MTS atau SMP, itu total biaya
di tahun pertama dikenakan sekitar Rp.25.826.000. Biaya tersebut tentunya
mencakup beberapa bidang mulai dari keperluan makan, keperluan sekolah, asrama,
biaya pembangunan, pengasuhan, komputer dan lain sebagainya.
2. Biaya pendidikan jenjang MA / SMA
Sementara itu untuk jenjang Madrasah Aliyah atau SMA, biaya
yang dikenakan juga hampir sama yakni di Kisaran Rp.25.619.000. Sementara itu
biaya yang dimaksud meliputi beberapa hal sebagaimana disebutkan di atas.
3. Biaya pendidikan jenjang STAI
Kemudian juga ada jenjang Sekolah Tinggi Agama Islam. Dalam
hal ini biaya yang harus dibayarkan juga tentunya akan lebih besar. Adapun
detail dari biayanya adalah sebagai berikut:
- Biaya pendaftaran Rp.210.000
- Biaya KTM Rp.153000
- Orientasi dan jaket almamater Rp.362.000
- Kegiatan mahasiswa Rp.408000
- Uang pangkal Rp.2450000
- Biaya semester dua juta Rp.2.875.000
Lalu kemudian total yang harus dibayarkan untuk biaya
pendidikan sekolah tinggi ini sekitar Rp.6.458.000. Jadi tentu harus disiapkan
terlebih dahulu datanya biaya pesantren Darunnajah sebelum kemudian kita daftar
di lembaga pendidikan.
Note: Mungkin sekali-kali informasi biaya diatas akan berubah. Untuk lebih detailnya silakan Anda hubungi atau cek langsung situs website resminya
Belum ada Komentar untuk "Biaya Pesantren Darunnajah Terbaru SMP, SMA dan STAI"
Posting Komentar